Cara Download Video di Youtube Tanpa Software IDM
-Postingan
malam menjelang pagi ini saya akan share bagaimana cara mendownload
video dari youtube tanpa menggunakan software apapun. Walaupun sudah
ngantuk tapi tetap semangat untuk membuat artikel :D. Pasti Anda sudah
pada tau dong dengan situs yang satu ini, Youtube. Youtube adalah
situs web yang popular saat ini untuk mengunggah, menonton, dan berbagi
video. Banyak cara yang dapat Anda lakukan untuk mendownload video dari
youtube tanpa menggunakan software seperti IDM. Meski pun tidak semua
orang tau bagaimana cara mendownload nya.
Dulu
saya pernah kesal dengan software IDM, entah kenapa kok IDM nya tidak
berjalan ketika saya ingin mendownload video dari Youtube. Biasanya
kalau kita menonton video
dari youtube tombol download IDM secara otomatis akan muncul di sebelah
kiri paling bawah untuk kita download video nya dan ini tidak ada !!!
Perhatikan kotak merah yang saya tandai pada gambar di bawah.
Tanpa
menyerah saya mencoba cari cara bagaimana cara nya agar video tersebut
bisa saya download tanpa software IDM. Dan Akhirnya usaha saya tidak
sia-sia, saya menemukan trik untuk mendownload nya.
Mau tau cara nya bagaimana, yuk lanjutkan membaca nya :D
Pertama yang harus Anda lakukan adalah mengunjungi situs Youtube, cari video yang akan Anda download.
Jika sudah ketemu, selanjutnya perhatikan di bagian Address Bar Anda rubah URL video nya.
Misal URL video nya "www.youtube.com/watch?v=8dHjn-6d9TM"
Lalu Anda rubah menjadi "ssyoutube.com/watch?v=8dHjn-6d9TM"
Lalu tekan Enter maka
Anda akan masuk ke halaman baru, lihat di bagian kanan yang saya beri
kota warna merah, pilih format video yang akan Anda download. Silahkan
klik salah satu maka secara otomatis video tersebut mulai mendownload.
Selanjutnya Anda hanya menunggu proses download selesai. Itulah trik yang bisa saya share kepada Anda "Cara Download Video di Youtube Tanpa Software IDM" Selamat mencoba, semoga bermanfaat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar